Halo sobat
Bandrekz. Kali ini saya ingin membagikan ilmu yang bermanfaat untuk para
netters mania. Siapa yang tidak kenal dengan aplikasi Facebook Lite ya?
Aplikasi besutan Facebook yang laris manis di pasar android ini bahkan diklaim
lebih banyak penggunanya dibandingkan aplikasi Facebook pendahulunya. Alasannya
karna versi Lite-nya lebih sederhana, ringan pada android yang memiliki
spesifikasi RAM dibawah 1GB, berjalan di koneksi internet 2G itulah yang
membuat aplikasi ini lebih banyak peggunanya.
Baca juga:
Baca juga:
CARA HARDRESET POLYTRON R2506
Nah, mungkin
salah satu dari pembaca pernah dong menonton video yang diunggah oleh seseorang
dan dilihat dari aplikasi Facebook Lite? Disini saya akan membagikan tips,
bagaimana caranya menonton video di Facebook Lite yang video itu sudah pernah
kita tonton sebelumnya (offline). Yuk simak saja:
Pertama: Buka aplikasi File Manajer di smartphone kamu
File Manajer
bawaan merk handphone berbeda – beda ya sob iconnya, tapi tetap sama saja kok.
Kayak slogan Bhineka Tunggal Ika “Berbeda – beda tetapi tetap satu jua”
Kedua: Buka memori internalnya (memori
Telepon) –bukan kartu memori- lalu pilih folder Android
Ketiga: Pilih folder data, setelah itu pilih folder com.facebook.lite
Keempat: Pilih folder chace, lalu pilih folder video
Kelima: Bagi anda yang sudah banyak menonton
video di Facebook Lite akan ada banyak folder didalam folder video, jadi pilih salah satu ya sob!
Kalau sudah, pilih file yang tidak memiliki ekstensi atau
akhiran dot (.)
Keenam: Jika aplikasi File Managermu mendukung
pembacaan file, silahkan pilih video dan
video yang kamu pilih akan muncul
Lalu
bagaimana jika aplikasi File Managermu tidak mendukung pembacaan file? Atau setelah
diklik muncul pesan “tidak ada aplikasi yang mendukung” atau bla bla bla yang
intinya tidak dapat menampilkan video?
Silahkan
tambahkan kata .mp4 pada file tadi
sob. Dengan cara klik dan tahan file, kemudian pilihan dan pilih ubah nama
(rename)
Catatan:
Jangan lupa .mp4, harus ada titiknya
Jangan lupa .mp4, harus ada titiknya
Setelah itu,
iconnya akan berubah menjadi icon video. Putar dah!
Oiya, dengan
dirubahnya nama dan diberikan akhiran .mp4.
Anda bisa memindahkannya ke kartu memori atau share ke teman anda lewat bluetooth
atau tethering guna mengatasi
hilangnya video anda setelah di clean oleh aplikasi pembersih pada smarthpone
anda.
Penting dibaca:
- Karena file itu berupa chace, jadi ada smartphone yang isi dalam folder video tersebut kosong disebabkan pembersihan otomatis atau disengaja oleh user lewat aplikasi pembersih yang kamu pasang di smartphone kamu seperti -360 Security, Clean-it dll-
- File akan putus – putus jika sewaktu kamu menonton, ada kendala jaringan yang menyebabkan macet atau buffer –bukan baper bawa perasaan loh ya-
- Jika video yang kamu tonton sampai habis, dari awal sampai detik terakhir tidak ada macet sama sekali. Maka file tetap berbentuk satu file seperti layaknya anda mendownload video aslinya
Sekian ilmu
yang bisa saya berikan kali ini. Jika bermanfaat menurut anda, harap di Share!
0 komentar