Tenang sob, kali ini saya mau kasih tau cara membuka aplikasi melalui shortcut keyboard tanpa harus membuka Start>All Programs>(Nama Folder Aplikasi), atau tanpa harus ke tampilan desktop dan mengklik icon aplikasinya.
Langsung saja, ikuti caranya!
Langkah 1:
Pergi ketampilan Desktop
Langkah 2:
Klik kanan pada aplikasi yang diinginkan, lalu pilih Properties. Satu contoh punya saya aplikasi Adobe Photoshop:
Langkah 3:
Klik pada tab Shortcut. Kemudian di Shortcut key: ketik huruf apa yang ingin mewakili untuk membuka aplikasi tersebut. Contohnya punya saya, saya ketikkan huruf P maka secara otomatis akan menjadi Ctrl+Alt+P
Maksudnya berarti untuk membuka aplikasi Adobe Photoshop di komputer saya, hanya menekan tombol Ctrl+Alt+P lewat keyboard.
Kemudian klik Apply...
Jika muncul pesan seperti diatas, klik Continue
Setelah itu klik OK atau Enter
Langkah 4:
Panggil deh aplikasi yang sudah diatur tadi, dengan menekan Ctrl+Alt+P
atau setarakan sama punya kamu
Sekian tutorial kali ini. Jumpa ditutorial selanjutnya!
0 komentar