Cara Internet Gratis di Android


Hari ini masih ada yang gratisan? Ada dong. Kali ini, saya ingin membagikan tutorial bagaimana caranya internet gratis tanpa kuota dan tanpa pulsa sepeserpun. Tutorial ini hanya untuk kamu yang sekedar saja ingin menikmati internet, karena ya kecepatannya enggak kencang - kencang amat (setara dengan jaringan edge) dan waktunya juga berbatas, kita cuma dijatah sejam free internet/harinya -namanya gratisan-

Untuk kamu yang cuma berkebutuhan chatting via WhastApp, Messenger Facebook, BBM dan lainnya, saya rasa ini cukup mmbantu kamu disaat keadaan tidak punya kuota.

Baca juga:
Cara Menonton Video Yang Sudah Pernah Ditonton di Facebook Lite

Mari langsung saja, disimak caranya:

1. Download aplikasi Your Freedom di Play Store atau klik dimari
2. Setelah didownload install (autoinstall jika dari Play Store)
3. Buka aplikasinya
4. Jika muncul pesan klik aja Cancel
5. Klik tombol Configure
6. Pilih Connection
7. Kemudian Tweaks pilih aja yang None atau bisa disamakan dengan operator yang kamu pakai (opsional)
8. Kemudian kembalikan ke menu awal
9. Klik tombol Start Connection
10. Tunggu sejenak sampai aktif, biasanya ditandai dengan speed yang bergerak-gerak berwarna biru pada Uplink dan Downlink
11. Kalau sudah, kembalikan saja, dan bisa dicoba buat browsing atau chatting.

Note:
  • Kecepatan hanya 64kbps, kalau ada yang dapat lebih dari itu berarti rezeki kamu.
  • Hanya berlaku 60menit perhari.
Sekian tutorial kali ini, jika bermanfaat silahkan di Share! atau komentar jika ada masalah.

0 komentar